
Kalau bicara tentang brand Apple, tentu hampir semua orang sudah tahu. Ya, Apple merupakan sebuah brand perangkat smartphone eksklusif yang memiliki spesifikasi mumpuni. Ada banyak produk Apple iPhone series terbaru yang bisa jadi pilihan untuk dibawa pulang pecinta perangkat Apple.
Soal harga, harganya memang pricy. Hal tersebut karena perangkat ini memang disegmentasikan untuk kelas menengah ke atas yang suka dengan produk – produk eksklusif.
Jika Anda juga peminat perangkat besutan Apple dan sedang mencari produk Apple iPhone series terbaru bisa cek daftar berikut!
Rekomendasi Apple iPhone Series Terbaru
Apple iPhone 13 Pro Max
Nama brand : Apple
Tipe : iPhone 13 Pro Max
Resolusi layar : 1284 x 2778 piksel
Luas layar : 6.7”
Type layar : Super Retina XDR OLED
Kamera : kamera belakang triple kamera 12 MP + TOF 3D LIDAR scanner depth, kamera depan 12 MP
Baterai : Li-Ion 4352 mAh
Chipset : Apple A15 Bionic
GPU : Apple GPU (5-core graphics)
RAM : 6 GB
Harga : 15,5 juta rupiah
iPhone 13 Pro Max merupakan satu produk dalam jajaran Apple iPhone series terbaru yang rilis di tahun 2021 lalu namun ambiensnya masih terasa sampai sekarang karena peminatnya memang begitu banyak untuk memiliki produk super eksklusif dari Apple ini.
Pada 13 Pro Max, Anda akan temukan layar mengusung teknologi retina XDR dengan ProMotion berukuran 6.7” dan beresolusi besar mencapai 2778 x 1284 piksel. Dengan resolusi cukup besar tersebut, pengalaman nonton yang menarik dengan layar jernih akan Anda dapatkan.
Kemudian pada sistem dapur pacunya, 13 Pro Max ditenagai chipset A15 Bionic berpadu RAM 6 GB yang dapat memberikan kenyamanan bermultitasking tak ada duanya. Memori RAM yang besar tersebut juga didukung dengan internal memori sebesar 128 GB sampai 1 TB.
Selain itu GPU Apple GPU (5-core graphics) yang dipercaya dapat memberikan kenyamanan dalam bermain game berat sekalipun bisa didapatkan. Karena itu, banyak orang yang mengincar produk iPhone yang satu ini untuk dijadikan teman beraktivitasnya.
Beralih pada bagian kamera, Anda bisa menemukan empat buah kamera belakang dengan komposisi 3 kamera 12 MP dan ditambah kamera TOF 3D LIDAR scanner depth yang menjanjikan hasil tangkapan gambar memuaskan. Sementara di bagian depan, aktivitas selfie pengguna dibekali dengan kamera beresolusi 12 MP.
Artikel Lainnya baca di https://vereeke.com/
Apple iPhone 13
Nama brand : Apple
Tipe : iPhone 13
Resolusi layar : 1170 x 2532 pixels
Luas layar : 6,1”
Type layar : Super Retina XDR OLED,
Kamera : Kamera belakang ganda 12 MP + 12 MP, kamera depan 12 MP
Baterai : 3.240 mAh
Chipset : Apple A15 Bionic (5 nm)
GPU : Apple GPU (4-core graphics)
RAM : 4 GB
Harga : 12,4 juta rupiah
Kalau Anda suka dengan 13 Pro Max namun ingin memiliki versi yang lebih rendah, Anda bisa membidik Apple iPhone 13 ini.
Produk iPhone 13 hadir dengan beberapa varian warna yang bisa dipilih di antaranya yaitu warna hitam, putih, biru, pink dan merah dengan desain pinggiran yang dibuat dari bahan aluminium. Hal tersebut menjadikan tampilannya sangat mirip dengan pendahulunya yaitu iPhone 12.
Kemudian beralih pada sisi baterai, iPhone 13 memiliki baterai berkapasitas 3240 mAh yang dapat bertahan sampai 2,5 jam lebih lama dibandingkan dengan masa pakai baterai yang digunakan sebagai tenaga iPhone 12.
Kalau baterainya habis, Anda tak perlu khawatir terlalu lama mengisi daya baterai sampai penuh karena iPhone 13 ini didukung dengan fitur fast charging 20W di baliknya. iPhone 13 juga didukung dengan processor A15 Bionic yang mampu menjadikan iPhone 13 memiliki dukungan performa yang lebih cepat ketika suatu pemrosesan data dilakukan.
Kemudian pengisian daya juga lebih mudah dengan magsafe atau teknologi pengisian wireless charging. Jadi Anda tidak perlu repot bingung dengan kabel ketika mengisi daya di perangkat ini.
Tak lupa, sisi kamera juga masih iPhone perhatikan. Pada bagian kameranya, Anda bisa temukan tata letak kamera ganda yang unik yaitu dengan posisi diagonal masing – masing beresolusi 12 MP. Memang soal kamera masih kalah dengan iPhone 13 Pro Max, namun hasil tangkapan gambarnya tidak boleh diremehkan juga karena masih cukup bagus.
Apple iPhone 14 Pro Max
Nama brand : Apple
Tipe : iPhone 14 Pro Max
Resolusi layar : 1290 x 2796 pixels
Luas layar : 6,7”
Type layar : LTPO Super Retina XDR OLED
Kamera : Empat kamera belakang 48 MP + 12 MP + 12 MP + ToF Lidar, kamera depan 12 MP
Baterai : Li-Ion 4323 mAh
Chipset : Hexa-core (2×3.46 GHz Everest + 4×2.02 GHz Sawtooth)
GPU : Apple GPU (5-core graphics)
RAM : 6 GB
Harga : 21,9 juta rupiah
Atau Anda sedang mencari produk Apple yang kameranya lebih bagus dibandingkan 13 Pro Max dan iPhone 13? Anda bisa memilih iPhone 14 Pro Max untuk dibawa pulang.
Apple 14 Pro Max ini merupakan produk Apple yang datang dengan dukungan kamera belakang sebanyak empat buah kamera. Empat buah kamera tersebut tertata bagus dengan resolusi masing – masing 48 MP + 12 MP + 12 MP + kamera ToF Lidar yang menjadi andalan.
Kemudian di bagian depan, kamera 12 MP dihadirkan. Baik kamera belakang atau kamera depannya, hasil tangkapan gambarnya pada suatu objek jernih, cerah dan memuaskan.
Beralih ke sektor layar, iPhone 14 Pro Max ini memanfaatkan layar berjenis LTPO Super Retina XDR OLED display berukuran 6,7” yang berpadu resolusi 1290 x 2796 pixel. Layar tersebut didukung dengan teknologi HDR 10 bersama refresh rate 120 Hz dan didukung Dolby Vision yang tingkat kecerahan puncaknya up to 2000 nits.
Hal yang juga tentunya wajib dibahas adalah bagaimana perangkat ini bekerja. Iphone 14 Pro Max bekerja ditenagai dengan chipset andalan Apple yaitu Apple A16 Bionic yang difabrikasi dengan prefektur 4 nm dengan enam inti yang dapat bekerja maksimal terlebih karena dipadukan dengan RAM 6 GB dan internal beberapa pilihan yaitu 128 GB, 256 GB, 512 GB atau 1 TB. Semua berjalan mulus dan pastinya menyenangkan semua aktivitas Anda.
Apple iPhone 14 Pro
Nama brand : Apple
Tipe : iPhone 14 Pro
Resolusi layar : 2556 x 1179 piksel
Luas layar : 6,1”
Type layar : LTPO Super Retina XDR OLED
Kamera : Kamera belakang quad camera 48 MP + 12 MP + 12 MP + kamera ToF Lidar, kamera depan 12 MP
Baterai : Li-Ion 4323 mAh
Chipset : Apple A16 Bionic
GPU : GPU 5-core
RAM : 6 GB
Harga : Mulai 16 juta rupiah
Spesifikasi yang ditawarkan pada series Apple iPhone 14 Pro ini tidak jauh berbeda dengan spesifikasi yang Anda bisa temukan pada iPhone 14 Pro Max.
Kalau Anda ingin memiliki HP dengan spesifikasi yang mirip iPhone 14 Pro Max namun budgetnya masih kurang, Anda bisa memilih versi lite dari 14 Pro Max yaitu Apple iPhone 14 Pro ini.
Perbedaan keduanya yang sangat mencolok adalah pada besaran layar yang berbeda beberapa inchi dimana Apple iPhone 14 Pro dibuat sedikit lebih kecil dengan besaran maksimal layar 6,1” saja.
Layar seluas 6,1” tersebut dipadukan dengan 1.179 x 2.556 piksel sebagai resolusinya dan memanfaatkan tipe layar LTPO Super Retina XDR OLED yang hasil outputnya sangat baik. Dengan perpaduan spesifikasi layar tersebut, output yang didapatkan nyaris tak terlalu berbeda dengan versi 14 Pro.
Sementara untuk dapur pacu, iPhone 14 Pro ini menjadi Apple iPhone series terbaru yang ditopang dengan dukungan chipset terbaru Apple yaitu Apple 16 Bionic yang difabrikasi dengan fabrikan 4 nm bersama 6 inti dan dipadukan bersama memori RAM besar 6 GB yang sangat mumpuni untuk multitasking.
Apple menawarkan beberapa varian memori internal pada series 14 Pro ini yaitu 128 GB, 256 GB, 512 GB dan 1 TB yang dibanderol dengan harga berbeda – beda. Sementara sistem operasinya mengandalkan software iOS 16 di dalamnya.
Anda yang tertarik untuk membawa pulang perangkat Apple ini bisa memilih satu dari beberapa varian warna yang tersedia yaitu Space Black, Silver, Gold, dan juga Deep Purple yang ciamik.
Tertarik untuk memiliki series terbaru dari iPhone? Itulah beberapa rekomendasi Apple iPhone series terbaru dengan spesifikasi gahar yang bisa jadi pilihan perangkat eksklusif andalan Anda.